Iklan

Optimalkan Penanggulangan Karhutla, Polres Bengkayang Gelar Apel Operasi Bina Karuna Kapuas 2023 Tahap I

Kalimantan Barat
02 Maret 2023 | 16:44 WIB Last Updated 2023-03-02T10:06:12Z

 



BENGKAYANG, KALBAR,- Kepolisian Resor Bengkayang melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian dengan Sandi Bina Karuna Kapuas-2023 Tahap I, dalam rangka pencegahan kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kabupaten Bengkayang, bertempat di Halaman Mapolres Bengkayang. Selasa, 2/3/2023 pagi.


Apel dipimpin oleh Kapolres Bengkayang yang diwakili oleh Wakapolres Bengkayang Kompol Michael Terry Hendrata, S.H., S.I.K., M.H., dengan dihadiri Forkopimda Kabupaten Bengkayang serta diikuti Pju Polres Bengkayang, Personel TNI, Gabungan Personel Polres Bengkayang, Satpol PP Kabupaten Bengkayang, BPBD Kabupaten Bengkayang, Manggala Agni Kabupaten Bengkayang dan Badan Pemadam Kebakaran Swasta (BPKS) Kota Bengkayang.


Dalam pembukaannya, Wakapolres Bengkayang membacakan amanat dari Kapolda Kalbar Irjenpol. Drs. Suryanbodo Asmoro, M.M. yang berisi pentingnya menyikapi perkembangan situasi terhadap karhutla yang apabila dibiarkan akan berdampak serius untuk  kegiatan masyarakat, perekonomian, penerbangan, transportasi lainnya. 


“Apel gelar pasukan ini sangat penting, untuk menyikapi perkembangan situasi terkait dengan pencegahan karhutla yang kalau dibiarkan bisa berdampak pada bencana kabut asap dan merupakan perhatian serius serta sasaran prioritas, karena karhutla bisa menimbulkan bencana asap yang menganggu kegiatan masyarakat, perekonomian, penerbangan, transportasi lainnya bahkan jangan sampai kita dianggap pengekspor asap ke negara tetangga,” ungkap Wakapolres.


Kemudian, menurutnya sangat diperlukan langkah-langkah antisipasi lanjutan yang mengedepankan upaya pencegahan, namun apabila ditemukan adanya pelanggaran atau tindak pidana karhutla akan dilakukan penegakan hukum dan dalam pencegahan karhutla harus dilakukan melalui sinergitas seluruh stakeholder terkait, supaya hasilnya dapat lebih optimal.


Lebih jauh Wakapolres menerangkan bahwa Polda Kalbar beserta jajaran serentak menggelar Operasi Bina Karuna Kapuas- 2023 Tahap I selama 21 hari terhitung hari ini sampai tanggal 21 Februari 2023. Adapun dimulainya operasi ini ditandai dengan penyematan perwakilan personel yang terlibat operasi. 


Dikesempatan lain Kapolres Bengkayang AKBP Dr. Bayu Suseno, S.H., S.I.K., M.M., M.H., mengkonfirmasi mengenai pentingnya kerjasama dan sinergitas antar stakeholder terkait serta masyarakat dalam penanganan karhutla, “Saya mengajak kepada seluruh stakeholder terkait dan semua segenap elemen masyarakat untuk bersinergi, bersatu padu bahu membahu dalam pencegahan maupun penanganan karhutla yang apabila terjadi di Kabupaten Bengkayang ini,” jelasnya.



Sumber Humas


INJIL

====

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Optimalkan Penanggulangan Karhutla, Polres Bengkayang Gelar Apel Operasi Bina Karuna Kapuas 2023 Tahap I

Trending Now

Iklan