Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2022 Bupati Melawi Bertindak Sebagai Inspektur Upacara

Kalimantan Barat
22 Oktober 2022 | 21:18 WIB Last Updated 2022-10-22T14:18:57Z


Bupati Melawi Bertindak Sebagai Inspektur Upacara awi, Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa mengikuti upacara memperingati Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2022 yang laksanaka di halaman Pondok Pesantren Bustanul Qur’an. Sabtu, 22/10/2022.


Upacara juga dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Melawi, Pimpinan dan Pengurus Pondok Pesantren Bustanul Qur’an, Ketua PC Nadhlatul Ulama Kabupaten Melawi, Ketua GP Anshor Kabupaten Melawi, Tokoh Agama, serta Tokoh Masyarakat.


Bertindak sebagai inspektur upacara bupati melawi mengucapkan selamat memperingati hari santri nasional tahun 2022 kepada seluruh santri yang ada di Kabupaten Melawi.


“Saya ucapkan selamat memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2022. Semoga seluruh santri di Kabupaten Melawi bisa terus berkarya untuk bangsa dan daerah”, Ucapnya.


Bupati juga mengatakan tema yang diangkat pada Peringatan Hari Santri Nasional pada tahun ini adalah “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan”.



“Maksud tema ini adalah bahwa santri dalam kesejarahannya selalu terlibat aktif dalam setiap fase perjalanan bangsa Indonesia. Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak. Santri dengan berbagai latar belakangnya siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara,"Jelasnya.


Selanjutnya, Bupati mengatakan momentum Hari Santri hari ini perlu ditransformasikan menjadi gerakan penguatan paham kebangsaan yang bersinergi dengan keagamaan. Semangat nasionalisme bagian dari iman perlu terus digelorakan, ditanamkan, dan dilaksanakan.


“Pada masa sekarang santri bisa menjadi apa saja, tetapi santri jangan sampai melupakan tugas utamanya, yaitu menjaga agama itu sendiri,”Ujarnya.


Dalam kesempatan tersebut  bupati berharap para santri sebagai insan yang selalu menjunjung tinggi nilai-nilai agama, harus selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan.


“Di tengah kehidupan masyarakat Indonesia yang sangat majemuk. Bagi santri, menjaga martabat kemanusiaan juga berarti menjaga Indonesia,"Tegasnya.


Menutup sambutannya, Bupati mengajak para santri mendoakan para pahlawan, terutama para ulama, kiai, dan santri yang syahid di medan perang demi kemaslahatan bangsa dan agama. 


Surawan

=======

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2022 Bupati Melawi Bertindak Sebagai Inspektur Upacara

Trending Now