Iklan

Asah Kemampuan, Taekwondo Simeulue Kembali Sparing Partner antar Dojang

relasinasional
14 Agustus 2022 | 19:50 WIB Last Updated 2022-08-14T12:50:15Z

Taekwondo Simeulue

SIMEULUE - Jalin Silaturahmi dan asah kemampuan, Taekwondo Simeulue Aceh, kini kembali menggelar Latihan Gabungan antar Dojang yang berlokasi di dojang Mako Kodim 0115 Simeulue.


Kegiatan itu dipimpin Langsung oleh tuan rumah itu sendiri yaitu Pelatih (Sanim) dari dojang Kodim Bung Dedi Anto bersama dengan Sanim Herman dari Dojang Golden, Minggu (14/8/2022).


Disela kegiatan itu, Pelatih Dojang Golden Sanim Herman didampingi Sanim Dedi Anto mengatakan, "benar, hari ini kita latihan gabungan antar Dojang Taekwodo Sekabupaten Simeulue yang bertempat di Dojang mako Kodim 0115 Simeulue.

Adapun latihan dojang gabungan yang kami laksanakan hari ini yaitu antar Dojang Kodim 0115 Simeulue bersama atlit dari dojang Golden.

Asah Kemampuan, Taekwondo Simeulue Kembali Sparing Partner antar Dojang

Latihan ilmu beladiri Taekwondo gabungan ini kami laksanakan dalam rangka untuk persiapan pertandingan antar Dojang ditahun 2022 ini yang nantinya akan kami adakan di Dojang Kodim.

Kegiatan ini juga dengan tujuan untuk mengasah kemampuan, fisik, taktik, tehnik, Sparing Fatner dan menjalin silaturahmi sesama para Atlit dan saling mengenal para senior-senior di Dojang maupun para pelatih.

Tidak hanya itu, kami juga sedang men seleksi bibit - bibit unggul para generasi yang akan kami persiapkan untuk berlaga nanti ditingkat Nasional maupun internasional," Jelasnya.

Kemudian, ianya juga mengatakan, kegiatan gabungan ini akan dilaksanakan tiga kali dalam satu bulan tergantung dengan situasi dan kondisi cuaca," Jelas Sanim Herman

==========
Helman
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Asah Kemampuan, Taekwondo Simeulue Kembali Sparing Partner antar Dojang

Trending Now

Iklan